Berita

Foto yang diunggah akun Twitter PDI Perjuangan/Net

Politik

Akun PDIP Potong Foto Anies Bareng Ganjar saat Ibadah Haji, Warganet: Minder Satu Frame?

RABU, 28 JUNI 2023 | 19:28 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Akun Twitter Official PDI Perjuangan menyita perhatian warganet. Sebabnya, adalah unggahan momen ibadah haji bakal calon presiden yang mereka usung, Ganjar Pranowo.

Tidak ada yang aneh dalam narasi unggahan itu. Isinya, hanya memuji perjalanan Ganjar dalam menjalankan ibadah haji bersama keluarga dengan mendapatkan fasilitas khusus Kerajaan Arab Saudi.

"Bakal capres usungan PDI Perjuangan Ganjar Pranowo melakukan ibadah haji bersama keluarganya ke tanah suci Makkah, Arab Saudi. Ibadah Haji di Tanah Suci, Ganjar Pranowo dijamu Kerajaan Arab Saudi," tulis unggahan itu, dikutip Rabu (28/6).


Akun tersebut menyita perhatian sekaligus kritik warganet pada salah satu foto yang diunggah. Tepatnya, momen Ganjar bersama keluarga saat mengenakan pakaian ihram.

Foto yang hasil suntingan itu, tidak memuat utuh potret yang sudah beredar sebelumnya. Tepatnya, tidak ada sosok Anies Baswedan pada foto yang diunggah akun PDIP. Hanya ada Kepala Bappenas Suharso Monoarfa bersama keluarga Ganjar dalam foto itu.

Tak ayal, warganet pun ramai-ramai mengkritik unggahan itu. Salah satunya, akun @QuartyRudiq yang mengunggah foto asli dari pertemuan itu.

"Wkwkwk...diedit, dasar kelakukan PDIP pengecut seperti buzzer. Nih gw kasih foto aslinya," tulis akun itu disertai foto Anies yang berdiri di sebelah Suharso dan Ganjar duduk di kursi di depan meja makan.

Sementara pemilik akun @julian17426, tidak habis pikir mengapa dalam membagikan momen ibadah pun masih ada kebencian.

"Segitu bencinya kalian terhadap Anies Baswedan atau kalian minder satu frame sama Anies Baswedan," katanya.

Lebih tajam, akun @paseban99 mengatakan unggahan PDIP itu tidak ubahnya politik dagang isu agama.

"Jual mekkah, besok jual apalagi kakek sugiono?" tandasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya